Cara memakai 2 WhatsApp dalam 1 HP dapat di terapkan dengan memakai aplikasi maupun tidak. Bergantung dari jenis HP yang kalian punya. Cara mengaktifkan 1 WhatsApp dalam 1 HP berbeda – beda jika kalian tak mau menggunakan aplikasi. Bagaimana? Yuk simak di bawah ini.

1.Asus

Di Asus, ada fitur untuk menggandakan akun WhatsApp atau akun media sosial lainnya bernama Twin Apps. Cara memakai 2 WhatApp dalam 1 HP ini hanya dengan membuka menu setting, lalu pilih opsi Twin Apps untuk menggandakan akun Whatsapp atau akun lainnya yang kalian mau.

2.Xiaomi

Di HP Xiaomi, kalian bisa terapkan cara ini karena ada fitur dual apps yang bisa di gunakan untuk mengaktifkan 2 akun Whatsapp sekaligus. Caranya sangat mudah. Buka setting di smartphone kalian lalu pilih Dual Apps. Di sana, kalian bisa memilih aplikasi seperti Whatsapp yang mau di aktifkan.

3.Huawei  dan Honor

Pada smartphone Huawei dan Honow, ada fitur bernama App Twin untuk menggandakan akun Whatsapp. Hampir sama dengan smartphone lain, kalian hanya perlu membuka setting lalu memilih opsi Twin App dan pilih WhatsApp untuk membuat dua akun. Caranya juga tak sulit dan bisa di gunakan bukan hanya untuk aplikasi WhatsApp saja. Kalian juga bisa menggandakan aplikasi lainnya loh.

4.Samsung

Selanjutnya, di smartphone Samsung ada menu bernama Dual Messenger. Cara memakai 2 WhatsApp dalam 1 HP di Samsung juga sangat mudah. Kalian hanya perlu membuka setting atau pengaturan. Lalu, kalian bisa cari menu Advance Feature dan memilih opsi Dual Messenger untuk mengaktifkan dua akun WhatsApp dalam satu smartphone.

5.Oppo, Realme, dan Vivo

Pada Ketiga smartphone ini ada menu bernama Clone Apps atau App Clone untuk mengkloning WhatsApp. Jadi kalian bisa memakai dua akun WhatsApp di satu smartphone saja. Cara memakainya pun tidak sulit. Kalian hanya perlu membuka menu Setting lalu memilih opsi Clone Apps atau App Cloner. Lalu kalian bisa memilih aplikasi apa yang mau di buat menjadi dua akun.

6.Dengan Aplikasi

Cara mengkloning akun WhatsApp menggunakan aplikasi bisa dengan 2 aplikasi. Yaitu Parallel Space dan Dual Space. Untuk Parallel Space, kalian bisa menggandakan aplikasi apapun bahkan aplikasi game sekalipun. Aplikasi ini juga sangat membantu untuk kepentingan bisnis karena bisa menyembunyikan aplikasi rahasia serta menguncinya supaya tak ada orang yang bisa melihatnya.

Sedangkan untuk Dual Space kurang lebih sama karena kalian bisa terbantu dalam memisahkan aplikasi pribadi milik kalian dengan aplikasi bisnis kalian.

Itulah beberapa cara untuk menggunakan 2 akun Whatsapp dalam 1 HP dengan aplikasi. Masih banyak aplikasi lain yang bisa kalian pakai untuk menggandakan Whatsapp. Kalian hanya perlu memilih cara yang paling pas dan mudah untuk di terapkan. Semoga bermanfaat.

By admin